Back

SERAH TERIMA JABATAN OSIS-MPK PERIODE 2022-2023 SMAN 19 SURABAYA

Bertepatan dengan Hari Korps Nasional pada hari Selasa (29/11), OSIS SMA Negeri 19 Surabaya melangsungkan upacara serah terima jabatan kepengurusan dari periode 2021-2022 ke periode 2022-2023.

Kegiatan ini menutup serangkaian periode dari OSIS 5G (sebutan bagi kepengurusan tahun 2021-2022), sekaligus membuka awal masa bhakti dari OSIS 6G (periode 2022-2023).

Tampuk kepemimpinan dari Ketua OSIS lama, Dhiya’ul Faqihani, dilanjutkan oleh Regita sebagai Ketua OSIS baru terpilih. Begitu pula dengan jabatan Ketua MPK yang sebelumnya diemban oleh Haikal Azhar, akan dilanjutkan oleh Fadia Salsabila.

Semoga regenerasi OSIS periode ini mampu mengantarkan SMANEXIX tercinta menjadi lebih baik lagi. Viva la Songolas ??

 

Leave A Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *